Cari Berita

Breaking News

Tanpa Rekomendasi Partainya, 4 Calon Kepala Daerah ini Bisa Ikut Pilkada 2024

Dibaca : 0
 
INILAMPUNG
Selasa, 03 September 2024

Arinal Djunaidi saat daftar Pilgub ke KPUD (ist)

INILAMPUNGCOM -- Empat bakal calon kepala daerah (Kada)-cawakada di Provinsi Lampung tetap maju Pilkada 2024 meski tak mendapat rekomendasi dari partainya.


Empat bakal cakada-cawakada di Lampung itu, satu maju Pilgub Lampung 2024, satu di Pilwakot  Bandar Lampung, dan dua lainnya maju Pilbup di dua kabupaten berbeda. 


Pertama, Arinal Djunaidi. Dia adalah Ketua DPD Golkar Provinsi Lampung. Petahana atau incumbent itu maju Pilgub Lampung diusung Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP). Dia bertandem dengan Sekretatis DPD PDIP Lampung, Sutono. Duet Bakal Cagub-Cawagub Lampung 2024, Arinal-Sutono hingga batas akhir pendafataran, hanya diusung PDIP,  Kamis, 29 Agustus 2024. 


Rekomendasi Partai Golkar yang Arinal nahkodai di Bumi Rua Jurai itu justru berlabuh kepada rivalnya, Pasangan Bakal Cagub-Cawagub, Rahmat Mirzani Djausal-Jihan Nurlela.


Selanjutnya Bakal Calon Walikota (Cawakot) Bandar Lampung, Eva Dwiana. Eva maju Pilwakot Bandar Lampung 2024 bersama sekondannya saat menukangi Kota Tapis Berseri 2021-2024, Deddy Amrulloh, tanpa mengantongi rekomendasi PDIP. Keduanya mendaftar ke KPU Kota Bandar Lampung, Rabu, 28 Agustus 2024. Rekomendasi PDIP sendiri untuk Pilwakot Bandar Lampung 27 November 2024 jatuh kepada pasangan bakal Cawakot-Cawawakot, Reihana-Aryodhia Febriansyah SZP, putra Sjachroeddin ZP, mantan Dubes RI di Usbeckistan . 


Terus Bakal Calon Bupati (Cabup) Lampung Tengah, Ardito Wijaya. Ardito Wijaya adalah ketua PKB Lampung Tengah.


Sama dengan dua nama di atas, Ardito Wijaya maju Pilbup Lampung Tengah 2024 tanpa restu dari parpolnya, PKB. Dia maju bergandengan dengan I Komang Koheri. Duet Ardito Wijaya-I Komang Koheri yang diusung PDIP telah mendaftar ke KPU Lampung Tengah, Kamis, 29 Agustus 2024. Rekomendasi PKB di Pilkada Lampung Tengah 2024 mendarat di tangan petahana Musa Ahmad yang berpasangan dengan Hasan Asad Said. Terakhir Fuad Amrulloh. Fuad Amrulloh sebelumnya adalah Ketua DPD Partai NasDem Kabupaten Mesuji, Lampung. Fuad Amrulloh maju Pilbup Mesuji 2024 sebagai bakal calon wakil bupati (Cawabup) pasangan Bakal Cabup Suprapto, juga tanpa rekomendasi NasDem.


Pasangan Suprapto-Fuad Amrullah telah mendaftar ke KPU Mesuji, Kamis, 29 Agustus 2024. Surat rekomendasi Partai NaaDem di Pibup Mesuji 2024 sendiri diberikan kepada pasangan bakal Cabup-Cawabup, Elfianah-Yugi Wicaksono. Lantaran maju Pilkada 2024 itu, posisi Fuad Amrullah sebagai Ketua Nasdem Kabupaten Mesuji diganti. Suksesornya Budi Yuhanda berdasarkan Surat Keputusan DPP Partai NasDem No: 271 -kpts /dpp-nasdem/VII/2024 yang ditandatangani Ketua Umum Surya Paloh dan Sekjen Hemawi F Taslim.***



Sumber:

Artikel ini dimuat lampung.pikiran-rakyat.com, berjudul "Di Lampung, 4 Calon Maju Pilkada 2024 tanpa Rekomendasi Partainya".

LIPSUS