Cari Berita

Breaking News

Novan Erson Secara Aklamasi Terpilih sebagai Ketua PWI Pesisir Barat

Dibaca : 0
 
Rabu, 03 Juli 2024


INILAMPUNG, Pesisir Barat
-- Persatuan Wartawan Indonesia (PWI), Kabupaten Pesisir Barat (Pesibar) menggelar konferensi kabupaten (konferkab) IV di Sartika Hotel and Resort, Rabu 3 Juli 2024. 


Dalam Konferkab IV itu, Novan Erson secara aklamasi terpilih sebagai ketua PWI Pesisir Barat masa bakti 2024-2027. Didampingi Agung Sutrisno sebagai sekretaris dan Yayan Prantoso selaku bendahara. Terpilihnya Novan itu setelah hanya satu kandidat yang memenuhi syarat dan mendaftarkan diri sebagai calon ketua PWI Pesisir Barat.


Usai dikukuhkan sebagai Ketua Pwi Pesisir Barat, Novan Erson, menyampaikan ucapan terima kasih kepada PWI Provinsi Lampung atas dukungan yang telah diberikan. Sehingga Konferkab IV PWI Pesisir Barat berjalan sukses.


“Terima kasih kami ucapkan kepada PWI Lampung yang telah memberikan dukungan penuh dalam pelaksanaan Konferkab PWI Pesisir Barat untuk masa bakti 2024-2027 ini,” kata dia.


Selain itu, dirinya juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia dan anggota PWI Pesisir Barat yang telah bekerja keras untuk melaksanakan Konferkab IV PWI Pesisir Barat tahun 2024.


“Saya juga minta dukungan kepada seluruh anggota PWI Pesisir Barat agar bisa bekerjasama membangun PWI Pesisir Barat ke arah yang lebih baik lagi, karena tanpa dukungan anggota jajaran pengurus saya tidak akan bisa berbuat banyak,” ujarnya.


Sementara itu, Ketua PWI Provinsi Lampung,  Wirahadikusumah, menyampaikan ucapan selamat atas terbentuknya kepengursan baru PWI Pesisir Barat dan dirinya berharap PWI Pesisir Barat bisa muncul dan tumbuh selayaknya PWI pada umumnya.


“ Saya berharap PWI Pesisir Barat bisa terus berkembang, dengan kepengurusan yang baru ini saya berharap bisa lebih baik lagi dan PWI Pesisir Barat menjadi organisasi profesi yang di perhitungkan,” ungkapnya.


Selain itu, dirinya juga minta jumlah anggota PWI Pesisir Barat yang terdaftar sebagai anggota tetap PWI bisa terus bertambah, hal itu menjadi tugas pengurs yang baru untuk mendaftarkan anggotanya sebagai anggota tetap.


“ Syarat-syarat untuk menjadi anggota PWI itu harus dipenuhi, mulai dari mengikuti diklat jurnalistik, mengikuti uji kompetensi wartawan, sehingga jumlah yang ada sekarang bisa bertambah,” ujarnya.  Sebelumnya konfekab tersebut dibuka langsung oleh Bupati Pesisir Barat, Agus Istiqlal. (Eva)

LIPSUS