Hanan A Razak melakukan silaturahmi dengan pengurus LDII, Minggu (24/4/2024), tadi malam. |
INILAMPUNGCOM -- Kabar mengenai Hanan A. Razak maju sebagai calon gubernur Lampung -- 27 November 2024 --- tampaknya semakin terang-benderang.
Semalam, Minggu (24/4/2024), gerakan politik sudah dimulai. Hanan Razak, anggota komisi IV DPR RI itu -- bertemu dengan pengurus DPW LDII Provinsi Lampung. Tujuanya tentu untuk menghimpun kekuatan basis dukungan dari kelompok dakwah sosial keagamaan tersebut.
LDII merupakan organisasi Dakwah Islam besar di Indonesia, berdiri sejak tahun 1972. Lembaga dakwah itu, selama ini memang memiliki kedekatan khusus dengan Partai Golkar. Di Lampung, LDII berkembang pesat memiliki jemaah ribuan orang yang tersebar hinga pedesaan.
Pertemuan Hanan dengan para tokoh LDII berlangsung di kantor DPW-LDII (Dewan Pimpinan Wilayah Lembaga Dakwah Islam Indonesia) di Jl. Bumi Jaya (Soekarno-Hatta) No. 10, Bandar Lampung.
Sekilas hanya silaturahmi biasa. Namun, misi utama Hanan A. Razak adalah "safari politik", untuk maju sebagai calon gubernur Lampung pada Pilkada serentak, yang menurut rencana digelar 27 November 2024 mendatang.
Apalagi, hampir semua pengurus elit LDII hadir, dipimpin Ketua DPW LDII Provinsi Lampung dr. H. Muhammad Aditya, M. Biomed. Mereka belum mau melakukan publikasi terbuka, namun kedua pihak nampaknya memang telah menjalin komunikasi sejak lama.
Kesungguhan Hanan Razak, juga terlihat siang kemarin. Politisi senior itu, juga hadir di Tulangbawang. Mereka bertemu dengan sejumlah tokoh masyarakat.
Hanan menyampaikan niatnya maju Pilkada. Dia juga membentuk simpul relawan yang diberinama "Sahabat Hanan". Dalam dialog-dialognya, bahkan sudah tercetus ide untuk menggagas tagline bersama relawan, berupa kalimat "bisa kerja dan bisa di percaya."
Perintah DPP Golkar
Rumor Hanan Razak maju Pilkada santer sejak Kamis, (21/4/2024).
Meski demikian, kepada beberapa pers, sekretaris DPD Partai Golkar Provinsi Lampung, Ismet Roni, mengaku baru mengetahui adanya Surat Perintah DPP Partai Golkar kepada Hanan A. Rozak sebagai Bakal Calon Gubernur Lampung.
“Secara resmi, kami DPD Partai Golkar Provinsi Lampung belum menerima atau mendapatkan tembusan surat perintah tersebut dari DPP Partai Golkar,” kata Ismet Roni, Minggu (24/4).
Seperti diberitakan, DPP Partai Golkar menerbitkan surat perintah kepada Hanan A. Razak, sebagai calon Gubernur Lampung. Surat Perintah DPP Golkar, tertuang dalam Sprin- 1369/DPP GOLKAR/III/2024.
Surat bertanggal 21 Maret 2024 itu ditandatangani Airlangga Hartarto, selaku Ketua Umum, dan Lodewijk F. Paulus selaku Sekretaris Jenderal Partai Golkar.
Selain sebagai Bacagub, Hanan A Razak juga diperintahkan sebagai Bakal Calon Bupati Tulang Bawang bersama Sekertaris Golkar Lampung, Ismet Roni.
Hal tersebut tertuang dalam surat perintah DPP Partai Golkar nomor Seprin-1369/DPP/Golkar/III/2024 yang dikeluarkan pada 21 Maret 2024-- ditanda tangani Wakil Ketua Umum Ahmad Doli Kurnia Tandjung dan Sekretaris Jendral DPP Golkar Lodewijk F Pulaus.
Polemik pun lalu berkembang liar. Isunya, Golkar sedang menguji elektabilitas dua calonya. Yakni, Arinal Djunaidi dan Hanan Razak.
Pada periode jauh sebelum Pemilu, yakni 16 November 2023, DPP Partai Golkar mengeluarkan Surat No. Sund-308/GOLKAR/XIa/2023. Isinya, untuk calon gubernur, Golkar menugaskan Arinal.
Hanan A. Razak merupakan anggota DPR RI, yang pada Pemilu 2024 terpilih lagi. Dia mengantongi suara terbesar Golkar di Dapil Lampung II, yakni 93.470 suara. Sementara pemenang kedua Golkar, Aprozi Alam (55.008 suara)
Berikut ini 10 caleg yang lolos menjadi Anggota DPR RI dari Dapil Lampung II beserta perolehan suaranya:
1. Golkar - Hanan A Rozak (93.470 suara)
2. Gerindra - Dwita Ria (132.105 suara)
3. PDIP - I Ketut Suhendra (63.563 suara)
4. PKB - Chusnunia Chalim (143.422 suara)
5. Demokrat - Marwan Cik Hasan (159.362 suara)
6. NasDem - Tamanuri (63.978 Suara)
7. PAN - Irham Jafar Lan Putra (72.819 suara)
8. PKS - Junaidi Auly (58.806 Suara)
9. Golkar - Aprozi Alam (55.008 suara)
10. Gerindra - Bob Hasan (59.188 suara).