INILAMPUNG.COM, Lampung Timur - Dalam rangka memperingati Hari Bhakti Transmigrasi Tingkat Nasional ke-73, ASN Pemkab Lampung Timur bersatu dalam semangat gotong royong untuk menjalankan berbagai kegiatan positif.
Kegiatan gotong royong dilaksanakan ASN Pemkab Lampung Tikur dengan melakukan bersih-bersih di area kantor Bupati setempat, Senin (11/12/2023).
Sekretaris Daerah (Sekda) Lampung Timur, Moch Jusuf, menjelaskan Gotong royong ini mencerminkan kekompakan dan kekuatan dalam memajukan daerah.
"Semangat Hari Bhakti Transmigrasi tahun ini memberikan dorongan positif untuk terus bersinergi dalam membangun Lampung Timur yang lebih baik," ujar Moch Jusuf.
Sekda melanjutkan, Perayaan ini menjadi momentum berharga untuk memperkokoh persatuan dan meningkatkan kesejahteraan bersama.
"Semoga semangat gotong royong ini terus menjadi inspirasi bagi seluruh masyarakat Lampung Timur dalam meraih kemajuan yang berkelanjutan," kata Sekda.
Laporan / Editor : Fahri
Kegiatan gotong royong dilaksanakan ASN Pemkab Lampung Tikur dengan melakukan bersih-bersih di area kantor Bupati setempat, Senin (11/12/2023).
Sekretaris Daerah (Sekda) Lampung Timur, Moch Jusuf, menjelaskan Gotong royong ini mencerminkan kekompakan dan kekuatan dalam memajukan daerah.
"Semangat Hari Bhakti Transmigrasi tahun ini memberikan dorongan positif untuk terus bersinergi dalam membangun Lampung Timur yang lebih baik," ujar Moch Jusuf.
Sekda melanjutkan, Perayaan ini menjadi momentum berharga untuk memperkokoh persatuan dan meningkatkan kesejahteraan bersama.
"Semoga semangat gotong royong ini terus menjadi inspirasi bagi seluruh masyarakat Lampung Timur dalam meraih kemajuan yang berkelanjutan," kata Sekda.
Laporan / Editor : Fahri