INILAMPUNG.COM, Bandarlampung -- Lebih dari 2.500 orang mengikuti Lampung Half Marathon 2023. Mereka berasal dari berbagai daerah, termasuk dari luar Provinsi Lampung. Ketua TP PKK Provinsi Lampung, Riana Sari Arinal, didampingi Kadispora Descatama Paksi Moeda, melepas Lampung Half Marathon 2023.
Marathon untuk memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Korpri, itu dilepas Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Lampung, Riana Sari Arinal di Gerbang Kantor Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung, Ahad pagi, 26 November 2023. Didampingi Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Lampung Descatama Paksi Moeda.
Riana mengatakan, kegiatan ini merupakan upaya Pemprov Lampung menrong masyarakat untuk menerapkan gaya hidup sehat.
"Harapannya dengan adanya kegiatan ini warga Lampung semakin sehat. Kita gerakkan kaki dan badan kita," kata Riana seraya menambahkan, kegiatan ini akan digelar setiap tahun.
Sebelumnya, Kadispora Lampung Descatama Paksi Moeda menjelaskan, peserta yang mendaftar pada half marathon tidak hanya berasal dari dalam provinsi. Tetapi, ada juga dari luar Lampung.
"Jumlah peserta Lampung Half Marathon yang teregistrasi sekitar 2.500 orang. Lebih dari 200 orang berasal dari luar Lampung," kata Desca.
Dia menyebutkan, Lampung Hal Marathon terbagi menjadi empat kategori. Mulai dari 3K (3 kilometer), 5K (5 kilometer), 10K (10 kilometer) dan terjauh 21K (21 kilometer).(mfn)