Cari Berita

Breaking News

Perampok Tabrak Polisi di Pesisir Barat, Ditangkap di Tegineneng

Dibaca : 0
 
INILAMPUNG
Jumat, 17 November 2023

 Barang bukti yang berhasil disita polisi dari tersangka perampok yang kabur ke hutan TNBBS.

INILAMPUNG, Pesisir barat -- Spekan buron, kawanan perampok yang menabrak anggota Polsek Bengkunat, Pesisir Barat, dan melarikan diri ke kawasan hutan Taman Nasional Bukit Barisan Selatan (TNBBS), akhirnya tertangkap.


Satuan Reskrim Polres Pesisir Barat didukung Tekab 308 Polda Lampung menangkap pelaku perampok yang menggunakan mobil Honda Brio merah dan sempat viral di media sosial ditangkap pada Jumat 17 November 2023.


Kapolres Pesisir Barat AKBP Alsyahenra mengatakan setelah tim Satreskrim Polres Pesisir Barat memburu selama sepekan sejak kejadian, dua tersangka berhasil ditangkap. "Tadi malam, dua tersangka diciduk saat bertraksansi narkoba di Tegineneng (Pesawaran)," katanya.


Bersamaan dengan itu, kata dia, polisi juga menangkap dua tersangka pengedar narkoba.  Satu tersangka memiliki senjata api. Sedang seorang pelaku yang menggunakan mobil Brio merah masih dalam pencarian polisi.


Pengemudi Brio merah yang menabrak anggota polisi saat tersangka melarikan diri, kata dia, yang ditangkap berinisial Ram. "Yang bersangkutan bisa saja dijerat pasal berlapis karena menyerang anggota Polri yang sedang melaksanakan tugas," katanya.


Sedangkan untuk kasus penangkapan pengedar narkoba, direncanakan akan diambilalih oleh Dit Narkoba Polda Lampung.


Disebutkan, keempat tersangka perampok dan pengedar narkoba masing-masing berinisial RI (22) alamat Negararatu, ABP (21) Rantaujaya Udik Sukadana, MS (27) Negerikaton Pesawaran, dan AP (25) Gunungsugih Baru Pesawaran.


Barang bukti yang berhasil disita dari penangkapan tersangka, satu pucuk senjata api jenis HS berikut amunis 8 butir aktif, timbangan elektrik, narkotika jenis sabu, plastik klip, alat isap sabu/bong dan enam buah handphone, tambah Riki


Menurut dia, RI dan ABP mengaku melakukan pencurian di wilayah Persis Barat pada 9 November 2023. Mereka menggunakan mobil Honda Brio merah. (Eva)

LIPSUS