INILAMPUNG.COM, Bandarlampung - Kabar duka datang dari keluarga besar wartawan Lampung. Bambang Eka Wijaya, tokoh pers telah berpulang pada Senin, 13 Maret 2023.
Dikabarkan, mantan Pemimpin Umum Harian Umum Lampung Post 2002-2016 tersebut, meninggal dunia usai berjuang melawan penyakitnya.
Tokoh yang identik dengan kolom 'Buras' itu, mengembuskan nafas terakhirnya pada pukul 13.25 WIB di RSUD Abdul Moeloek.
Bambang Eka Wijaya atau disapa BEW meninggal di usia 76, akan disemayamkan di Jalan Dahlia No. 1, Perum Bataranila, Lampung Selatan. Untuk kemudian dikebumikan.
Bambang Eka Wijaya
Lahir di Pondok Seng, Kerasaan (Kabupaten Simalungun), 6 Oktober 1946
Ayah: Panggih
Ibu: Tukiyem
Istri: Anisyah
Anak:
1. Fikri Abdillah
2. Dede Safara
3. Wulan Anggraini
4. Komariah
5. Handayani
Pendidikan:
- Sekolah Rakyat VI Bukit Maraja, Kabupaten Simalungun, Sumut
- SMP Teladan, Pekan Bangun (Simpang Bah Jambi), Kabupaten Simalungun
- SMA Pematang Siantar, Kab. Simalungun
Pekerjaan:
- Waspada Teruna Group (Sektsa dan Teruna), Medan
- Harian Sinar Indonesia Baru, Medan, 1970--1985
- Redaktur Pelaksana Harian Prioritas, Jakarta, 1985--1988
- Pemimpin Redaksi Bintang Sport & Film, Medan, 1988--1990
- Redaktur Khusus Media Indonesia, 1990--1993
- Pemimpin Umum Lampung Post, Lampung, 1993--sekarang
- Anggota Dewan Redaksi Media Group, 2004--sekarang
Organisasi:
- Ketua Dewan Kehormatan PWI Lampung
- Wakil Ketua Dewan Pakar ICMI Lampung
- Dewan Pakar Himpunan Dosen Seluruh Indonesia (HIDSI) Lampung
- Dewan Penasihat Asosiasi Dosen Indonesia (ADI) Lampung
- Dewan Penasihat KAMMI Lampung
- Dewan Penasihat SOKSI Bandar Lampung
- Anggota Dewan Pembina Serikat Penerbit Surat Kabar (SPS) Jakarta
(dbs/inilampung)